News Update :
Home » » TATIB LKTI SMA

TATIB LKTI SMA

Penulis : POIF HIMAFI FKIP Unib on Minggu, 21 Oktober 2012 | 08.00


TATA TERTIB
LOMBA KARYA TULIS (LKTI) FISIKA TINGKAT SMA/MA sederajat
TAHUN 2013


1.        Persyaratan Lomba
·           Peserta adalah pelajar SMA/MA sederajat
·           Peserta bersifat tim (satu tim maksimal 2 orang ) dan setiap sekolah mengirimkan maksimal 2 tim
·           Setiap tim hanya diperkenankan untuk mengirimkan 1 karya tulis
·           Jika yang mendaftar hanya 8 tim atau ≤ 8 maka tim tersebut akan masuk ke tahap presentasi tanpa ada penyeleksian ( tetapi karya tulis masih akan dinilai dari segi penulisannya )
·           Karya tulis yang dikirim belum pernah dipublikasikan atau diikut sertakan dalam lomba karya tulis ilmiah lainnya
2.        Tema dan Topik (Pilih Salah Satu )
·           Fisika Sains
·           Fisika Lingkungan
·           Fisika Teknologi
3.        Sifat dan Isi Tulisan
·           Objektif (tulisan tidak boleh bersifat emosional dn menonjolkan masalah yang subjektif dengan didukung informasi yang dipercaya serta bersifat asli dan bukan hasil jiplakan atau duplikasi )
·           Logis dan sistematis
·           Isi tulisan hanya berdasarkan telaah pustaka
·           Materi karya tulis merupakan permasalahan yang aktual
4.        Pembimbing
·           Setiap kegiatan penulisan diharapkan mendapat bimbingan dari seorang guru pembimbing
·           Setiap karya tulis yang dikirim terlebih dahulu harus disahkan oleh kepala sekolah atau yang mewakilinya dan dicap basah
5.        Penulisan Karya Tulis
Sistematika penulisan terdiri atas :
a.       Bagian awal terdiri dari :
·           Halaman judul
·           Lembar pengesahan
·           Kata pengantar dari penulis
·           Daftar isi
·           Daftar lain yang diperlukan
b.      Bagian inti terdiri dari :
·           Pendahuluan (latar belakang, pembatasan masalah, rumusan masalah, tujuan dan manfaaat)
·           Telaah pustaka (dasar teori)
·           Metode penulisan (cara/prosedur, pengumpulan data, dll)
·           Bagian isi atau pembahasan
c.       Bagian akhir terdiri dari :
·         Kesimpulan dan saran
·         Daftar pustaka
·         Biodata anggota kelompok
·         Lampiran jika diperlukan
6.        Persyaratan Penulisan
·           Naskah ditulis minimal 15 halaman dan maksimal 30 halaman
·           Jumlah halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan tersebut dapat mengurangi penilaian
·           Bahasa Indonesia yang digunakan adalah bahasa baku dengan tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, mengutamakan istilah yang mudah dimengerti dan tidak menggunakan singkatan seperti : tdk, dsb, yg, dng, dan lain-lain
7.        Pengetikan
·           Karya tulis diketik dengan spasi 1,5  pada kertas berukuran A4, jenis kertas gsm70gram, jenis tulisan Times New Roman, font 12
·           Batas pengetikan yang digunakan : kiri : 4cm, kanan, atas, bawah :3cm
8.        Penilaian
Penilaian akan dilakukan dalam 2 tahap , yaitu penulisan (penyeleksian) dan presentasi
·           Tahap penulisan (penyeleksian) akan dinilai dari segi penulisan oleh panitia dan dosen yang ahli dalam bidang karya tulis.
·           Semua naskah akan dinilai dari segi tulisan dan kriteria lainnya serta dipilih 10 finalis untuk mempresentasikan dihadapan juri
·           Tahap presentansi,  10 finalis yang lulus tahap seleksi akan mempresentasikan hasil karya tulis dihadapan juri pada tanggal
·           Media yang dapat digunakan pada saat presentasi adalah white board, spidol, OHP, LCD, dan Laptop
·           Dewan juri terdiri atas Dosen Fisika, Dosen Bahasa Indonesia, dan Dosen yang ahli dalam bidang karya tulis ilmiah.
9.        Penulisan
·           Kesatuan dalam kalimat
·           Kesatuan paragraf dan topik atau bab
·           Kesatuan bab dalam keseluruhan tulisan
·           Referensi yang digunakan
10.    Presentasi bagi finalis
·           Setiap tim melakukan persentasi selama 10 menit (termasuk tanya jawab)
·           Kemampuan menyampaikan secara verbal
·           Kemampuan menggunakan alat peraga jika diperlukan
·           Kerja sama (jika dalam tim)
·           Ketenangan
·           Kejelasan
11.    Lain-lain
·           Pada saat pendaftaran , peserta menyerahkan biodata, no.tlpn/HP yang dapat dihubungi pada lembar terpisah dan surat pengantar dari pihak sekolah
·           Karya tulis yang dikirimkan sebanyak 3 rangkap dan dijilid warna putih disertai soft copy dalam CD
·           Tulisan, biodata, surat rekomendasi sekolah, dan CD dimasukkan kedalam amplop coklat , pada pojok kanan  atas tulis “LKTI  SMA POIF “
·           Karya tulis diterima panitia selambat-lambatnya tanggal 12 November 2013 dan dapat dikirim melalui pos atau diantar  langsung ke sekertariatan panitia dengan alamat : Jl. Raya Kandang Limun Gedung  Dekanat FKIP lantai 1 depan perpustakaan UNIB kode pos 38371
·           Biaya Pendaftaran Rp 75.000,00
·           Pendaftaran dapat dilakukan langsung di stand pendaftaran kami di Dekanat FKIP Universitas Bengkulu dari tanggal 8 Oktober 2013 sampai 12 November 2013 pukul 08.00-15.00 WIB.
·           Jika melalui pos biaya pendaftaran dapat ditransfer ke Nomer Rekening 1499-01-000628-53-9 Bank BRI Simpedes atas nama Tedi Kurniawan.
·           Pengumuman peserta yang lulus seleksi LKTI akan diberitahukan via sms pada tanggal 15 November 2013 dan peserta yang lulus wajib mengikuti technical meeting pada tanggal 17 November 2013.

CP                 : Dwi Anjayani (085758187459)
Email : physicsunib11@gmail.com
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2012-2013. POIF HIMAFI FKIP UNIB . (Tema POIF XVI 2013).
Template by Rumah Fisika |